Harga Bibit Alpukat Miki

Harga Bibit Alpukat Miki  – Buah alpukat bukan lagi hal baru di tengah masyarakat, banyak sekali olahan makanan dan minuman dihasilkan dari buah berkulit hijau berdaging lembut yang satu ini. Jika sebelumnya alpukat identik sebagai tumbuhan dataran tinggi, sekarang ada lagi varietas alpukat unggulan yang mampu tumbuh di dataran rendah selain Alpukat Cipedak. Apa itu? Dialah Alpukat Miki.  

 

Agro Sejahtera

Jl. Air Mancur No 15 RT.23 RW.2
Ds. Rembang
Kecamatan Ngadiluwih Kediri Jawa Timur
Alun-Alun ke Selatan 5 km Kiri Jalan
0812 3597 0832 (Telkomsel) / 081556732326 (Indosat)

Alpukat Miki merupakan varietas baru hasil pengembangan dari IPB, khususnya oleh Kajian Pusat Buah-buahan Tropika. Varietas alpukat ini memiliki banyak keunggulan, seperti daging buahnya yang tebal, memiliki rasa manis yang legit tanpa meninggalkan rasa getir. Ditambah lagi ukuran buahnya cukup besar sekitar 400 hingga 600 gram ketika buah siap petik. Selain ukurannya, tanaman alpukat Miki juga terbilang genjah atau gampang berbuah dan banyak. Dan lagi kulit buah yang tebal dan juga keras membuat hama ulat tak suka hinggap di buahnya sehingga buah yang dihasilkan kondisinya bagus. 

Menanam alpukat Miki ini meski tanpa perlakuan khusus tetap harus diperhatikan kondisi tanahnya. Sebab alpukat jenis ini sangat menyukai kondisi tanah sedikit berpasir dan lempung dengan kondisi pH tanah antara 6 hingga 7 serta memiliki unsur hara yang tinggi. Memilih bibit alpukat Miki juga tak boleh sembarangan, pilihlah yang berasal dari hasil okulasi atau stek pucuk. Sebab dapat berbuah lebih cepat, maksimal dalam jangka waktu 3 tahun sudah mulai berbuah. Seperti yang kita ketahui nilai buah alpukat yang terbilang cukup tinggi. Karenanya tanaman alpukat Miki ini sangat cocok di tanam sebagai tanaman budidaya untuk diambil hasilnya atau sekedar pemanis pekarangan rumah. Harga Bibit Alpukat Miki disesuaikan dengan ukuran dan tinggi bibit, biasanya dibanderol puluhan ribu hingga ratusan ribu untuk bibit yang sudah mulai berbuah. Anda bisa menyesuaikan budget yang Anda miliki jika ingin ingin memilikinya, dan tahu harga bibit alpukat Miki. 

Sedang bingung ingin menanam alpukat Miki tapi tak tahu harus ke mana mencari tempat jual bibit alpukat Miki berkualitas, mampir saja ke CV. Agro Sejahtera pusatnya bibit tanaman di Jawa Timur. Berlokasi di Ngadiluwih – Kediri, Jawa Timur kami melayani segala macam kebutuhan akan bibit buah, bibit tanaman, hingga pohon hias berbagai varietas unggulan. Siap kirim ke seluruh pelosok Indonesia tanpa terkecuali, ke mana pun Anda minta kami siap mengirimkannya.  

Klik saja situs kami www.tanamantropis.com untuk mengulik info terbaru tentang dunia bibit tanaman dan pohon hias yang kami miliki, termasuk Harga Bibit Alpukat Miki. Untuk pemesanan, langsung saja kontak nomor telepon 081235970832. Kami siap melayani kebutuhan Anda akan bibit tanaman dan pohon hias berkualitas unggul, karena kami pusatnya bibit tanaman di Jawa Timur.